Praktek Komputer

LKP Java Computer Ajibarang

Season Teori

LKP Java Computer Ajibarang

Gedung LKP Java Computer Ajibarang

Diperdayakan oleh edi narco

TAMAN KOTA

LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG

Selasa, 03 Oktober 2017

SEKELUMIT LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG



LKP JAVA COMPUTER  AJIBARANG didirikan pada tanggal 18  Juli  1995 oleh Edi Sunarko. dengan alamat di Jalan  Pandansari No. 9 Ajibarang - Kab. Banyumas - Jawa Tengah Pada awalnya tahun 1995 dengan Nama Lembaga Pelatihan dan Keterampilan atau dikenal dengan nama LPK Java Computer. LPK berganti nama dengan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) dibawah Kementrian Pendidikan Nasional. Namun kalau LPK atau lembaga pelatihan dan keterampilan di bawah Kementrian Ketenagakerjaan.
LKP JAVA COMPUTER  AJIBARANG merupakan Lembaga Kursus dan Pelatihan yang bergerak di bidang komputer. Sejak tahun 1995 LKP JAVA COMPUTER  AJIBARANG telah membuka beberapa program kursus dan pelatihan komputer Office. Grafis, Pemprograman, Audio Video, Teknisi.
Sejalan dengan berkembangnya teknologi informasi, kebutuhan masyarakat akan pengetahuan tentang teknologi pun semakin meningkat, hal ini dibuktikan dengan semakin bertambahnya siswa belajar yang mengikuti kursus computer. Disamping Kursus Komputer LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG pada akhir tahun 90-an menyelenggarakan bimbingan belajar Bhs. Inggris.  tepatnya pada awal  Januari 2002 membuka Bimbingan Belajar Baca Tulis untuk anak TK dan SD/MI kelas 1, Program Bahasa Inggris SD dan SMP . Sebagai catatan Bimbingan Belajar Baca Tulis yang diperuntukkan anak TK Klas Nol Besar (persiapan kelas I) ditentang keras oleh Guru-guru TK hingga IGTK Kecamatan secara resmi mengumumkan anak TK tidak boleh belajar membaca. Padalah saat itu sudah dikonsultasikan dengan Bapak Sudiro (Diklusemas Kab. Banyumas) pada saat itu sudah mengijinkan. Tapi apalacur biar anjing menggonggong kafilah kehilangan siswanya, pada saat itu jumlah siswa Baca Tulis berjumlah 32 anak hanya tinggal 1 anak dan  orang tua dari anak  itu berkata "Bapak biar anak saya tidak diperbolehkan belajar baca tulis oleh guru TK-nya kami tetap akan belajar sampai anak bisa, karena persyaratan masuk SD harus bisa Calistung (baca tulis hitung) di perKotaan. Alhamdulillah sampai sekarang Bimbingan Baca Tulis tetap dipenuhi  anak-anak bukan hanya dari Ajibarang, Wangon, Cilongok dan Pekuncen. 
 Untuk menjalankan komitmennya sebagai lembaga kursus dan pelatihan yang berupaya menyelaraskan program pendidikannya dengan kemajuan Ilmu dan Teknologi, maka LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG   membuka Program kerja sama dengan instansi pemerintah maupun swawta, sekolah dan kelompok pemuda  maupun kelompok organisasi masa untuk mengadakan Pelatihan Komputerisasi dan Bisnis On Line  dan juga Teknik Komputer Jaringan. Program-program yang diselenggarakan ini diharapkan selaras dengan kebutuhan dan perkembangan teknologi informatika. 
Proses belajar mengajar disajikan melalui pendekatan praktis efektif dan efisiensi.   Dengan dipandu Tutor yang berpengalaman dan pendidikan yang sudah malang melintang di dunia Pendidikan Formal dan Non Formal sejak tahun 1979  akan mendukung kegiatan belajar mengajar di LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG.
 Sebagai Lembaga Kursus  dan Pelatihan Pertama di Ajibarang menjadi LKP JAVA COMPUTER AJIBARANG yang tetap EXIS sampai sekarang  yang mendapat julukan   “Perintis Pendidikan Komputer 

Jumat, 29 September 2017

MEMBUAT FLASDISK BOOTABLE DENGAN RUFUS

Cara  Mudah Membuat Media Instalasi USB Bootable Dengan Rufus

Penggunaan bootable USB flash drive (flashdisk, memory stick dan yang lainnya) akan sangat bermanfaat bagi seorang teknisi komputer atau pemilik komputer, terutama netbook atau notebook yang tidak memiliki CD/DVD drive. Selain lebih cepat dalam proses instalasi dibandingkan menggunakan media CD/DVD, menggunakan USB mempermudah kita untuk update BIOS, recovery password atau mencoba, memeriksa dan menganalisa sebuah sistem operasi.
Salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat bootable pada media USB flash drive adalah Rufus. Dengan ukuran yang sangat kecil (hanya 459 KB), aplikasi ini juga bersifat gratis (lisensi GNU GPL versi 3) dan portable.
Rufus juga memiliki opsi FreeDOS, sehingga kita dapat menggunakannya untuk booting komputer dalam modus DOS (Disk Operating System). Modus DOS sangat bermanfaat terutama dalam melakukan proses upgrade BIOS yang membutuhkan DOS command prompt.
Berdasarkan website resmi pengembang Rufus, aplikasi Rufus mampu bekerja dua kali lebih cepat dibandingkan program sejenis seperti WiNToBootic v1.2, RMPrepUSB v2.1.638, UNetbootin v1.1.1.1, Universal USB Installer v1.8.7.5 atau Windows 7 USB/DVD Download Tool v1.0.30 ketika melakukan pembuatan USB bootable untuk Windows 7 x64 menggunakan komputer prosesor Core 2 Duo, memori 4 GB, dan USB 3.0 controller serta 16 GB USB 3.0 ADATA S102 flash drive serta sistem operasi Windows 7 x64.
Rufus mendukung pembuatan bootable USB untuk banyak sistem operasi, antara lain Arch Linux, Archbang, BartPE/pebuilder, CentOS, Damn Small Linux, Fedora, FreeDOS, Gentoo, gNewSense, Hiren's Boot CD, LiveXP, Knoppix, Kubuntu, Linux Mint, NT Password Registry Editor, OpenSUSE[/link], Parted Magic, Slackware, Tails, Trinity Rescue Kit, Ubuntu, Ultimate Boot CD, Windows XP (SP2 or later), Windows Server 2003 R2, Windows Vista, Windows 7, Windows 8, Windows 8.1, Windows 10  dan yang lainnya.

Menggunakan Rufus

Menggunakan Rufus sangatlah mudah. Setelah mendownload aplikasi Rufus, klik ganda untuk mulai menjalankannya.

Apabila flash disk sudah dicolokan ke komputer, secara otomatis Rufus akan mendeteksi drive, sistem file, ukuran cluster dan volume label flash disk tersebut.

Jika Rufus tidak mendeteksi USB yang dicolokan tersebut, tampilkan opsi tingkat lanjut dengan menekan icon disebelah teks Format Options. Kemudian, tandai opsi List fixed (non-flash) or unpartitioned USB disks.

Untuk menjadikan flash disk sebagai bootable sistem operasi, pada bagian opsi Create a bootable disk using, gunakan pilihan ISO image. Setelah itu klik icon drive untuk memilih file ISO sistem operasi yang akan dimasukan ke dalam flash disk. Secara otomatis Rufus akan menggunakan data ISO tersebut untuk kebutuhan pembuatan USB bootable. Biarkan opsi Quick formaat tetap aktif, agar proses format partisi menjadi lebih cepat.

Selanjutnya, klik tombol Start untuk memulai proses penulisan ke flash disk. Rufus akan menampilkan peringatan, bahwa seluruh data yang ada pada flash disk akan dihapus.

Klik tombol OK untuk memulai proses pembuatan bootable USB atau Cancel untuk membatalkan.


Setelah itu, pertama sekali Rufus akan melakukan format terhadap USB flash drive yang ditentukan. Setelah selesai, baru melakukan penyalinan file-file yang ada dalam file ISO.

Setelah proses pembuatan bootable USB selesai, klik tombol Close untuk menutup Rufus.

Untuk menggunakan USB flash drive sebagai media instalasi, lakukan pengaturan pada BIOS agar device yang pertama dibaca saat booting (Boot devices priority) adalah USB flash drive.

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com